Mobil Angkut Ayam Tabrak Truk di Kampar, 3 Orang Tewas di Tempat!

Pekanbaru – Kecelakaan lalulintas terjadi di Jalan Lintas Pekanbaru-Bangkinang di KM 27, Kampar, Riau. Akibatnya tiga orang dilaporkan tewas di tempat.

Kabid Humas Polda Riau, Kombes Sunarto mengatakan kecelakaan terjadi saat mobil L300 BM 8762 FX bergerak dari Pekanbaru menuju Bangkinang, pukul 05.00 WIB pagi tadi. Setiba di lokasi mobil menabrak truk tronton BM 9262 LS yang parkir.

“Tronton parkir di bahu jalan sebelah kiri. Itulah yang kemudian menyebabkan laka,” kata Sunarto, Jumat (2/12/2022).

Akibat kecelakaan tersebut sopir dan dua penumpang tewas di tempat. Tiga korban tewas adalah Ardi Hamzah (22), Yurhandi (32) dan Alim (24).

“Ketiga korban ini sopir dan penumpang L300 mengangkut ayam. Meninggal di lokasi kejadian dan sudah dievakuasi ke RSUD Bangkinang.

Setelah kejadian pengemudi mobil truk melarikan diri dari lokasi. Bahkan untuk identitas sopir dan truk belum diketahui.

“Kecelakaan diduga akibat kelalaian dari pengemudi truk tronton yang parkir di badan jalan. Di mana terdapat rambu dilarang berhenti dan kurang hati hatinya pengemudi L300,” kata Sunarto.***

 

 

Sumber : Detiksumut

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *