Pj Kades Kuala Alam Bertindak Langsung Sebagai Inspektur Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih Peringatan HUT RI Ke – 80.

Kuala Alam, classnews.id – Dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-80 di Desa Kuala alam Kecamatan Bengkalis, Kabupaten Bengkalis, Upacara pengibaran bendera Merah Putih berlangsung secara khidmat, Pada hari Minggu (17/8/2025), yang bertempat di lapangan di Mushalla Ikhlas Desa Kuala alam

Kegiatan ini mengusung tema Desa Kuala alam Bersatu, Berdaulat, Masyarakat Sejahtera, Indonesia Maju”.

Pj Kepala Desa Kuala Alam Norherizal,S.Sos bertindak langsung sebagai Inspektur upacara, adapun komandan upacara di percayakan kepada ketua keamanan Desa Kuala alam serta pasukan pengibar bendera (Paskibraka) yang terdiri dari Putra dan Putri terbaik Desa Kuala alam.

Norherizal,S.Sos menegaskan bahwa momentum kemerdekaan harus menjadi pengingat untuk terus menumbuhkan rasa cinta tanah air serta memperkokoh persatuan. “Melalui kegiatan positif seperti ini, kita berharap masyarakat semakin kompak dan siap mendukung program pembangunan pemerintah,” ujarnya.

Peringatan HUT RI ini menjadi cerminan bagaimana semangat nasionalisme tumbuh dari pelosok tanah air, menguatkan tekad bersama menjaga persatuan dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia. Pungkas Pj.Kades.

Rangkaian acara berlangsung dengan tertib, dimulai dari laporan komandan upacara, detik-detik proklamasi, pembacaan teks proklamasi, mengheningkan cipta, doa bersama, hingga pengibaran bendera Merah Putih yang diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya. Setelah itu, acara dilanjutkan dengan aubade oleh para Putra/Putri terbaik Desa Kuala alam.

Upacara berakhir pada pukul 10.00 Wib dan berjalan dengan lancar serta penuh khidmat. Momentum ini sekaligus mengenang jasa pahlawan yang gugur memperjuangkan Kemerdekaan Republik Indonesia serta menjadi pengingat pentingnya semangat persatuan dan kesatuan dalam menjaga keutuhan serta kemajuan bangsa.

Hadir dalam upacara tersebut antara lain, Pj Kepala Desa Kuala alam, Sekdes, ketua BPD beserta anggota, seluruh Lembaga kemasyarakatan Desa, perangkat Desa, kepala sekolah bersama dewan guru dari berbagai jenjang pendidikan, Karang Taruna, tokoh agama, tokoh adat, tokoh Pemuda, Ibuk PKK dan masyarakat, anak anakPaud dan SDN, dengan total kehadiran sebanyak 350 orang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *