Viral Artis Malaysia Dan Ibu Kota Hadir Di Halal Bihalal Keluarga Ahmad Bengkalis

BENGKALIS – Viral tiga artis ternama dari malaysia, Ibu Kota Jakarta dan Pekanbaru akan mengisi acara halal bihalal Keluarga Ahmad di Desa Kelapapati Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau. Artis tersebut yaitu Rojer Kajol dari Malaysia, Dewi Maharani KDI dari Jakarta dan Alhafz dari Pekanbaru Riau.

Hal ini dibenarkan oleh penyelenggara atau Event Organizer (EO) Keluarga Ahmad, jika acara halal bihalal akan diisi oleh 3 artis ternama dari Malaysia, Jakarta dan Riau.

“Iya benar. Tiga artis yang dimaksud ialah Rojer Kajol, Dewi Maharani KDI serta Alhafz,” ujarnya saat dihubungi, Rabu (2/4/2025).

Ade Suhara menyebut, sebenarnya acara halal bihalal ini diselenggarakan di Rumah Keluarga Ahmad Kelapapati Laut di Kabupaten Bengkalis. Jadwalnya, Sabtu malam minggu ini.

“Dua malam lagi di Rumah Keluarga Ahmad Kelapapati Laut, tepatnya Sabtu malam Minggu (5/4),” sebutnya.

Lanjutnya, ke tiga artis ini dijadwalkan akan mengisi acara halal bihalal Keluarga Ahmad mulai jam 7 malam hingga selesai.

“Iya betul acaranya dimalam hari pukul 7 malam dan semua yang hadir berpakaian melayu lengkap dan ini acara keluarga,“ ucapnya.

Perwakilan Keluarga Ahmad Yayat Darinsyah menambahkan, acara tersebut dimulai sejak sore sabtu tapi untuk penampilan artisnya dari jam 19.00 Wib.

“Terbuka untuk Keluarga Ahmad saja. Dari sore sudah boleh hadir untuk artis itu dari jam 19.00 Wib sampai selesai,” tutup Yayat

Sedangkan untuk persiapan acara Juwandi Al Bukit Batu selaku seksi acara menjelaskan Insya Allah persiapan sudah 90% dan mohon doa dan dukungan semoga acara berjalan lancar. “Persiapan sudah 90%, doakan saja semuanya sukses,” Tutup Juwan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *