BENGKALIS, – Pemerintah Desa Api Api menghadirkan Pengurus Puspaga Tepak Sirih Kabupaten Bengkalis untuk memberikan Pelatihan terkait penguatan kapasistas Forum Anak Desa Api Api.
Sebanyak 30 Pengurus Forum Anak Desa Api Api yang hadir pada Jumat 20 Desember 2024 dibuka langsung oleh Sekretaris Desa Api Api.
Rangkaian kegiatan tidak sekedar memberikan pembekalan yang terdiri dari penyampaian materi semata. Selain penyampaian materi, dilaksanakan pula pengenalan setiap peserta dengan public speaking yang baik.
Ditekankan Ade Idra Suhara sebagai narasumber yang menyampaikan materi pengenalan Puspaga dan Forum Anak dari sisi kelembagaan, tugas, pokok dan fugsinya.
“Puspaga dan Forum Anak adalah kelembagaan yang wajib ada setiap desa. Karena menjadi tempat untuk anak anak kita. Endingnya tujuan anak anak kita terlindungi dan bisa berkreasi lewat wadah ini,” ungkap Ade.
Diakhir kegiatan pelatihan Pemerintah Desa Api Api diwakili Sekretaris Desa Samsinar menyampaikan ucapan terima kasih kepada Puspaga Tepak Sirih Bengkalis sudah menjadi bagian Forum Anak Desa Api Api.
“Kedepan Forum Anak Desa Api Api bisa lebih aktif lagi karena sudah diberikan pencerahan dari narasumber yang luar biasa tentang bagaimana anak anak kita mampu berprestasi dan kreatif dalam segala hal, kedepan Puspaga Bengkalis terus menjadi bagian Forum Anak desa kita,” tutup Samsinar