Kapolsek Mandau Bantu Nanda Beli Tiket Bus Ke Lampung Ngaku Baru Bebas Dari Lapas Binjai

BENGKALIS,Classnews.id – Seorang warga tampak bingung yang mengaku baru saja bebas dari Lembaga Pemasyarakat (lapas) Kota Binjai Sumatra Utara, pada Senin 10 Juni 2024 mendatangi Mapolsek Mandau.

Mengaku sebagai penduduk kota lampung yang baru saja selesai menjalankan hukuman selama lebih kurang 2,5 tahun dengan nama Nanda, dengan terpaksa mendatangi Polsek Mandau Kabupaten Bengkalis -Riau.

“Saya baru saja dibebaskan dari lapas Kota Binjai, ingin pulang ke lampung, namun saya tidak punya uang untuk beli tiket busnya.,” kata Nanda dihadapan para petugas Polsek Mandau.

Kemudian Nanda menceritakan dirinya bisa sampai di kota Duri,” Saya Lontang lantung di jalanan dan menumpang truk yang melintas dari Sumatra Utara sampai ke kota Duri ini, karena ingin pulang ke lampung tempat tinggal orang tua saya dalam keadaan sakit keras,”keluhnya.

Mendengar cerita tersebut, Kapolsek Mandau Kompol Hairul Hidayat, S.I.K., M.M., M.H dengan gerak cepat , langsung menghubungi loket bus sekaligus membayar tiketnya atas nama (Nanda) untuk di berangkat ke lampung pada hari itu juga.

Dan Kapolsek pun mengajak Nanda untuk makan siang sambil menunggu bus arah ke Lampung datang.

Mendengar Kapolsek Mandau iklas dan tulus membantunya, Nanda terlihat begitu gembira seolah-olah beban yang dirasakan di pundaknya terhapus begitu saja, Nanda juga mengucapkan ribuan terima kasih terutama kepada Kapolsek Mandau dan seluruh personil yang telah membantunya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *