Man utd vs Bournemouth: Peluang Setan Merah Naik ke Peringkat 3, Live Vidio Rabu 4 Jan Jam 03.00 WIB

BOLA – Manchester United punya peluang untuk memantapkan posisi di empat besar klasemen sementara Liga Primer Inggris, bahkan naik ke peringkat tiga pada tengah pekan ini.

Manchester United akan menjamu peringkat 15, Bournemouth dalam pekan ke-19 Liga Primer di Stadion Old Trafford, Rabu (4/1) dini hari nanti.

Manchester United mengakhiri perlawanan liat Wolverhampton lewat gol semata-wayang Marcus Rashford 1-0 dalam laga terakhir (31/12).

Kemenangan di Molineux itu menempatkan Skuat asuhan Erik Ten Hag ini di empat besar untuk pertama kalinya sepanjang musim.

Kabar baik juga datang ketika dua pesaing, Manchester City, dan Newcastle United masing-masing hanya bermain seri.

Ini berarti United sekarang hanya dua poin di belakang The Magpies dengan masih menyimpan satu laga.

Newcastle selanjutnya akan menantang pemimpin liga Arsenal, yang hanya kalah satu kali sejauh ini.
United juga kini terpaut empat poin di belakang rival utamanya, Man City, dengan derby Manchester yang sangat dinanti-nantikan pada 14 Januari.

Ada kabar gembira lain dengan tumbangnya Tottenham Hotspur 2-0 di tangan Everton.

Spurs kini tergeser ke peringkat lima dengan 30 poin dari 17 laga, terpaut dua poin dari United yang punya tabungan satu laga.

Situasi menguntungkan seperti ini harus dimanfaatkan betul oleh Setan Merah.

Pasukan Ten Hag wajib mengalahkan Bournemouth untuk mengamankan posisi empat besar.

Dan kans itu terbuka cukup lebar.

Setan Merah punya modal bagus setelah menang dalam tiga laga terakhir di Liga, dan lima kali beruntun di berbagai kompetisi.

Mengingat awal musim mereka yang buruk, setelah kalah dua laga beruntun dari Brighton & Hove Albion, serta Brentford, pencapaian United sejauh ini terbilang luar biasa.

Mereka berhasil bangkit untuk masuk empat besar setelah menang sepuluh kali, dua kali seri, dan dua kali kalah.

Bournemouth, sementara itu, akan memasuki laga setelah kekalahan kandang 0-2 dari Crystal Palace pada malam tahun baru.

Itu menjadi tiga kekalahan beruntun setelah sebelumnya ditekuk Chelsea 2-0, dan kalah dari Newcastle 1-0 di ajang Piala Liga Inggris.

The Cherries saat ini berada di urutan ke-15 dalam tabel Liga Premier, dengan 16 poin dari 17 laga hasil empat menang, empat seri, dan sembilan kalah.

Bournemouth memiliki rekor pertahanan terburuk di liga musim ini, setelah kebobolan 36 kali.

Itu menjadi pekerjaan rumah berat bagi Pelatih Gary O’Neil mengingat mereka akan menghadapi United dengan para penyerangnya yang ganas.

Terakhir kali The Red and Black bertandang ke Old Trafford adalah pada Juli 2020 saat mereka dihancurkan 5-2.

Sepanjang sejarahnya, Bournemouth belum pernah menang tandang melawan Setan Merah.

Tiga kemenangan yang pernah digapai sebelumnya datang di depan pendukung mereka sendiri.

Di laga ini, United bisa menurunkan bek peraih trofi juara dunia, Lisandro Martinez yang telah berlatih seminggu penuh.

Luke Shaw tampil mengesankan sebagai bek tengah dalam dua laga terakhir, tapi dia bisa dipindahkan ke bek kiri untuk laga ini.

Aaron Wan-Bissaka bisa mempertahankan posisinya di bek kanan jika Diogo Dalot kembali absen karena masalah hamstring.

Di lini depan, Marcus Rashford kemungkinan masuk kembali jadi starter setelah jadi pemain pengganti kontra Wolves.

Diperkirakan bertandem bersama Antony, dan Anthony Martial.

Di kubu Bournemouth, Philip Billing kondisinya meragukan.

David Brooks, dan Neto juga masih belum fit.
Sementara para pemain yang cedera lama, juga masih belum siap untuk kembali yakni Ryan Fredericks, Junior Stanislas dan Marcus Tavernier.
(Tribunnews/den)

Direct Points
– Man United berpeluang naik ke-3 besar
– Diuntungkan dengan jadwal pertandingan
– Bournemouth belum pernah menang di Old Trafford

Man United vs Bournemouth
Peluang Naik Lagi

Liga Primer Inggris
Pekan ke-19
Stadion Old Trafford, Manchester
Rabu (4/1) dini hari

M-M-M-K-K
Manchester United 4-2-3-1
De Gea; Wan-Bissaka, Varane, Martinez, Shaw; Eriksen, Casemiro; Antony, Fernandes, Rashford; Martial

K-K-K-M-M
Bournemouth 5-3-2
Travers; Anthony, Smith, Senesi, Kelly, Zemura; Cook, Lerma, Dembele; Solanke, Moore

Head to Head
Main 10
Man United menang 7
Bournemouth menang 2
Seri 1

4 Duel Terakhir
04/07/20 Manchester United 5 – 2 Bournemouth
02/11/19 Bournemouth 1 – 0 Manchester United
30/12/18 Manchester United 4 – 1 Bournemouth
03/11/18 Bournemouth 1 – 2 Manchester United

4 – Man United incar 4 kemenangan beruntun pertama

36 – Bournemouth tim dengan pertahanan terburuk di Liga Primer setelah kebobolan 36 gol dari 17 laga

0 – Bournemouth tak pernah menang di Old Trafford selama ini

Sumber  : TRIBUNNEWS.COM

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *